Yayasan Santo Dominikus Cabang Cirebon bersama seniman menggelar Konser Kebhinekaan Suluh Nusantara. Tak tanggung-tanggung, konser yang mengusung tema pluralisme itu melibatkan seribuan pelajar dari Santa Maria Cirebon.
Uniknya, konser tersebut digelar di Pelabuhan Muara Jati, Cirebon. Panggung konsernya menggunakan kapal tongkang. Sutradara Konser Kebhinekaan Suluh Nusantara Dedi Kampleng mengatakan konser kebinekaan yang bakal digelar pada Sabtu (14/12/2019) itu merupakan drama musikal kolosal atau opera. Ada 1.865 pelajar yang bakal manggung bersama dalam konser tersebut.
"Sebanyak 1.865 itu pelajar, itu disesuaikan dengan tahun berdirinya mercusuar Pelabuhan Muara Djati , Cirebon. Kami juga libatkan seniman dari berbagai daerah," kata Dedi dalam press release di Sanggar Bisa Santa Maria Kota Cirebon, Jawa Barat, Kamis (12/12/2019).
TUJUAN :
Konser Kebinekaan ini diselenggarakan untuk mewartakan kepada masyarakat, akan indahnya sebuah kebersamaan, kedamaian, dan keutuhan umat manusia, serta menggabungkan nilai-nilai akademis dalam memahami kebinekaan, sehingga memberikan energi positif bagi semua elemen bangsa, tanpa ada pemisah karena perbedaan.
Demikian dikemukakan Suster Albertine OP yang juga Kepala Sekolah Santa Maria Cirebon dalam keterangan tertulis yang diterima.
PENGALAMAN PRIBADI :
Pengalaman saya mengikuti atau ikut tergabung di KONSER SULUH NUSANTARA saya merasa sangat bangga ikut menjadi bagian disitu saya bangga menjadi anak indonesia yang masih bisa mewartakan kebenaran . saya merasakan susah senang bersama sama disini , contohnya seperti dimarahi oleh pelatih karena ribut atau apapun itu senangnya saya bisa mengambil kesempatan dihidup saya untuk bisa tergabung disini saya bahagia bisa mengenal orang - orang baru seperti pelatihnya kakak kelas maupun adik kelas . Disini kita waktu masa - masa latihan kita panas-panasan bareng item - item bareng tapi dibalik perjuangan kita ada hasil yang sangat membanggakan , pengalaman ini sangat berharga bagi saya karena belum tentu pengalaman ini bisa terulang kembali .
Saya sangat senang sekali mengikuti acara ini. dan tidak pernah merasa menyesal dengan hasilnya . kita juga diberi penghargaan oleh Bapa Walikota CIREBON sebagai sekolah terberani mengambil keputusan yang tanggung jawabnya sangat besar sekali dan belum tentu sekolah lain bisa mengadakan acara sebesar ini .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar